Liberty Reserve Mengalami Gangguan

Pada waktu di Indonesia kamis 31 Maret 2011 situs Liberty Reserve mengalami gangguan sistem yang sangat jarang terjadi dan memakan waktu relatif lama, dimana terakhir pada senin 4 April 2011 saya mencoba mengakses situs tersebut namun masih belum juga pulih. Kejadian ini bagi para nasabah Liberty Reserve yang didominasi para trader forex dinilai sangat merugikan dan mengecewakan, apalagi bagi nasabah yang mempunyai simpanan dana dalam jumlah besar di situs e-currency asal Costa Rica yang popularitasnya belakangan ini sedang menanjak.

Apa yang sebenarnya terjadi dengan Liberty Reserve? Banyak kabar miring yang beredar mengenai Liberty Reserve di saat upaya untuk pemulihan kerusakannya diantaranya adalah kabar kemungkinan ditutupnya situs tersebut, “scam” setelah memiliki banyak nasabah, serangan para hacker yang sedang menguji ketangguhan keamanan berlapis yang dimiliki situs ini dan yang terakhir adalah upaya saingan bisnis yang sedang mengacaukan situs tersebut dengan serangan DDOS lewat komputer-komputer zombie sehingga melumpuhkan sistem yang dimiliki Liberty Reserve.
Menanggapi kabar miring yang beredar tentang Liberty Reserve, pihak mereka akhirnya mengeluarkan pengumuman seperti di bawah ini.

Dear Clients,
Thank you for your patience.
We sincerely apologize for the prolonged delay.
We appreciate your continued support as we are
about to finish testing our replaced equipment.
Please note that the issue is purely technical
and poses no risk to your funds or personal data.
Liberty Reserve will be back, as it always have been.
We anticipate to finish up the configuration before
the end of the weekend.
Please note that once system
is back up you may experience slight delays in accessing
our system due to increased traffic.


Ringkasan isinya adalah bahwa pihak Liberty Reserve saat ini sedang uji coba peralatan yang mereka ganti paska kerusakan hari kamis kemarin dan estimasi konfigurasi peralatan baru mereka adalah akhir pekan ini, setelah pulih kemungkinan Liberty Reserve akan lambat melayani akses nasabahnya untuk sementara dan pihak mereka meminta para nasabahnya untuk tenang atas berbagai isu yang sedang beredar.

Saya dan mungkin juga para nasabah yang lain berharap agar e-currency ini dapat kembali memberikan pelayanan seperti biasa. Karena sudah banyak para nasabah merasakan kemudahan dalam pelayanan yang diberikan oleh Liberty Reserve.

Update Terbaru !!
Liberty reserve telah kembali normal pada hari selasa 5 april 2011, telah di uji kemampuan aksesnya lebih cepat dari sebelumnya.

1 komentar:

lrgame mengatakan...

waduhh..ngeri juga ya..
kalau lr nutup...kan sudah byak nasabah..
kebtulan aku pxa bebrap rtus $..hih..takut...

Posting Komentar

Related Post